Praktikum Rangkaian Sekuensial 1

08.34.00

Praktikum 1 Rangkaian Sekuensial

Kelompok 4
  1. Siti Aminah           ( 3110151004 )
  2. Rizky Hernawan        ( 3110151005 )
  3. Bernisela Damara      ( 3110151009 )
  4. Mariyatul Q.          ( 3110151017 )
  5. Ilham Putra P.S       ( 3110151029 )
  6. Calvin Aldian         ( 3110151030 )
Analisa


     Praktikum ini bertujuan agar kami mampu memahami konsep dasar relay serta membuktikan kebenaran rangkaian AND,OR,NOT. Dalam percobaan ini kami diberikan 6 rangkaian yang harus diketahui tipe rangkaian seperti apa itu.

     Pada rangkaian 1 terdapat Push Button 1&2 yang berkonfigurasi normally open disusun seri dengan coil R1 yang ketiganya dihubungkan parallel dengan R11 dan L1,R11 berkonfigurasi normally open . Kemudian dihubungkan dengan tegangan pada power supply sebesar 24 V.Saat diujikan dengan menekan-nekan Push Button 1&2 hasilnya adalah lampu akan mati jika kedua push button tidak ditekan dan jika hanya menekan salah satu push button saja, lampu akan menyala jika kedua push button ditekan. Hal ini sama dengan sifat gerbang AND yang prinsipnya akan menyala jika diberi logika 1 1. Penjelasannya, jika push button 1&2 ditekan bersamaan, arus akan dapat dialirkan ke coil R1 karena push button 1&2 awalnya berkonfigurasi normally open. Kemudian jika coil aktif, otomatis juga akan mengaktifkan R11 yang juga langsung menyalurkan arus ke lampu, dan lampu menyala. Rangkaian ini seperti gerbang logika AND.

     Pada rangkaian 2 hampir sama dengan rangkaian 1, namun kali ini yang membedakan ialah push button 1 dan push button 2 yang dirangkai secara parallel. Pada percobaan ini lampu akan menyala jika, salah satu push button ditekan atau keduanya ditekan, dan lampu akan mati jika push button tidak ditekan. Hal ini sama dengan sifat gerbang logika dasar jenis OR. Penjelasannya, jika salah satu push button ditekan maka arus sudah dapat dialirkan karena pemasangan push button secara parallel , apalagi jika keduanya ditekan otomatis arus akan dapat dialirkan ke coil R1 yang secara otomatis akan mengaktifkan R11 dan menyalakan lampu. Lampu akan mati jika kedua push button tidak ditekan, karena push button 1&2 kondisi awalnya normally open, sehingga arus tidak dapat mengalir. Rangkaian ini seperti gerbang logika OR

     Pada rangkaian 3 push button 1 berkonfigurasi normally open dipasang seri dengan coil R1 . Kemudian diparalel dengan R11 normally open dan R2 , diparalel lagi dengan R14, R23, dan lampu. Hasil dari rangkaian ini adalah lampu akan menyala jika push button ditekan, dan akan mati jika push button tidak ditekan. Hal ini berarti rangkaian ini bertipe self conservative . Penjelasannya, jika push button 1 ditekan, maka arus akan mengalir pada R1 dan otomatis juga akan mengaktifkan R11 yang kemudian mengalirkan arus ke R2, yang secara otomatis lagi mengaktifkan R23 yang mengalirkan arus ke R14 yang sudah aktif sejak R1 aktif, kemudian lampu menyala. Rangkaian ini seperti gerbang logika AND.

      Pada rangkaian 4 terdapat 3 push button yang memiliki kondisi awal normally open push button 2 diseri dengan R1 kemudian diparalel dengan push button 3 dan R2 yang disusun seri, input ini diseri dengan push button 1, yang diparalel dengan R11,R21, dan lampu. Hasil dari rangkaian ini adalah lampu akan menyala jika ketiga push button ditekan. Penjelasannya, jika ketiga push button ditekan artinya push button 1 untuk mengalirkan arus pertama kali yang disebar ke push button 2 &3 yang disusun parallel, kemudian push button 2 akan mengaktifkan R1 dan push button 3 akan mengaktifkan R2 yang secara otomatis akan mengaktifkan R11 dan R21 yang membuat lampu menyala. Rangkaian ini seperti gerbang logika AND.

     Pada rangkaian 5 terdapat 2 push button yang memiliki kondisi awal yang berbeda . Push button 1 berkondisi awal normally open diparalel dengan R11 kemudian dihubungkan seri denga push button 2 yang berkondisi awal normally closed dan R1. Kemudian diparalel dengan R12 dan lampu. Hasil dari rangkaian ini adalah lampu akan menyala jika push button 1 ditekan. Penjelasannya, arus akan mulai mengalir jika push button ditekan, yang kemudian mengalir ke push butto 2 , karena push button 2 normally closed, maka arus akan mengalir langsung dan mengenai R1 sehingga mengaktifkan R11 dan R12 yang langsung mengalirkan arus ke lampu. Bagaimanapun jika R2 ditekan maka lampu tidak akan menyala karena justru akan membuat jalur menjadi open dan tidak dapat mengalirkan arus ke R1 yang digunakan untuk mengaktifkan R12 demi menyalakan lampu, karena push buttuon 2 berkondisi awal normally closed.

     Pada rangkaian 6 push button 1&2 diseri dan diparalel dengan push button 3&4 yang telah dihubungkan seri, kemudian ini diseri dengan R1 dan diparalel dengan R11 dan lampu. Perlu diketahui lagi, push button 2&3 normally open, lainnya nor,ally closed. Hasil dari rangkaian ini, lampu akan menyala jika keempat push button tidak ditekan, karena pada rangkaian ini R11 sudah normally closed, artinya arus telah mengalir walau push button tidak ditekan. Serta lampu akan menyala jika tidak ada arus yang mengaktifkan R1 karena jika ada yang mengaktifkannya, hal ini justru akan membuat lampu mati, karena kondisi awal R11 yang tadinya sudah terhubung malah akan open dan tidak dapat mengalirkan arus ke lampu. Rangkaian ini seperti gerbang logika NOR

Kesimpulan :

  1. Relay dapat dikatakan saklar elektronik yang dapat membuka atau menutup rangkaian dengan menggunakan kontrol dari rangkaian elektronik lain.
  2. Relay tersusun atas kumparan, pegas, saklar (terhubung pada pegas) dan 2 kontak elektronik (normally close dan normally open).
  3. Rangkaian dengan konfigurasi AND,OR,Self Conservative dapat dibuktikan pada rangkaian 1, 2, 3, dan 4. Kemudia rangkaian Holding di percobaan 5 dan logika NOR di percobaan 6.
  4. Normally open artinya kondisi awal jalur ialah terbuka atau tidak terhubung.
  5. Normally Closed artinya ialah kondisi awal jalur ialah tertutup artinya akan dapat mengalirkan arus secara langsung.
  6. Jika coil R1 aktif atau teraliri arus, maka secara otomatis akan mengaktifkan sekawannya (R11,R12,R13,R14)


Kelompok 5


  1. M. Jauharul M.          ( 3110151007 )
  2. Dwi Prasetyo            ( 3110151014 )
  3. Giffar Aji Prasetyo     ( 3110151015 )
  4. M. Nasrulloh            ( 3110151022 )
  5. Achmad Ghozy T.         ( 3110151023 )
  6. M. Rizal Muntashir      ( 3110151025 )


You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images